Babak 1, Timnas Indonesia Ungguli Timor Leste 2-0 pada Kualifikasi Piala Asia U-20

Jens Raven dan Riski Afrisal mencetak gol untuk Indonesia.

REPUBLIKA/Prayogi
Penyerang timnas Indonesia U-20 Jens Raven melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timor Leste U-20 pada laga Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta , Jumat (27/9/2024).
Rep: Fitriyanto Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Timnas Indonesia U-20 untuk sementara memimpin 2-0 atas Timor Leste U-20 pada babak pertama kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Timnas U-20 unggul berkat gol Jens Raven dan Riski Afrisal dalam laga di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (27/9/2024) malam.

Baca Juga


Timnas U-20 langsung tampil menekan. Menit keempat, Indonesia mendapatkan peluang pertama melalui Jens Raven. Sayang bola di kakinya lepas. Semenit berselang, Raven kembali memberikan ancaman, tapi hanya berujung tendangan penjuru.
 
Timor Leste mendapat peluang juga pada menit ke-10 melalui Marques De Carvalho. Ia melepaskan tendangan pertama ke arah gawang Indonesia, namun masih bisa ditangkap kiper Ikram Algiffari.
 
Akhirnya gol tercipta untuk Indonesia pada menit ke-12. Jens membobol gawang Timor Leste, membuat Indonesia unggul 1-0. Raven memanfaatkan bola rebound hasil tendangannya sendiri yang sempat mengenai kiper Timor Leste Pablo Macario. Bola kembali dikuasai Raven yang langsung meneruskan bola ke gawang Timor Leste.
 
Menit ke-15, Riski Afrisal menggandakan kemenangan Indonesia menjadi 2-0. Mendapat umpan matang Toni Firmansyah di kotak penalti, Riski dengan mudah menempatkan bola yang tak terjangkau kiper Timor Leste.
 
Jens hampir mencetak gol keduanya di laga ini pada menit ke-18 namun tendangan mendatar masih bisa diselamatkan kiper Pablo.
 
Menit ke-27, tendangan gunting Raven dari dalam kotak penalti melanjutkan umpan Riski Afrisal masih terlalu lemah, sehingga dengan mudah ditangkap kiper Timor Leste.
 
Menit ke-32, Timor Leste kembali dapat peluang. Luiz Figo mengancam gawang Indonesia, tapi tendangannya masih melebar sisi kiri gawang Ikram Algiffari.
 
Menit ke-38, Toni Firmansyah memiliki peluang mendapatkan umpan Riski Afrisal tapi tendangannya belum tepat sasaran. 
 
Aditya Warman mencoba tendangan jarak jauh pada menit ke-43. Namun tendangan kerasnya masih melambung di atas mistar gawang Timor Leste. Hingga tambahan waktu satu menit berakhir skor masih bertahan 2-0 untuk keunggulan Indonesia.
 
Berikut susunan starting XI pemain kedua tim:
 
Indonesia
23. Ikram Algiffari (GK)
4. Kadek Arel Priyatna 
5. Muhammad Alfahrezzi Buffon
6. Meshaal Hamzah Bashir 
8. Aditya Warman
9. Jens Ravens
11. M. Riski Afrisal 
16. Dony Tri Pamungkas (C)
18. Tony Firmansyah 
20. Arlyansyah Abdulmanan 
21. Muhammad Iqbal Gwijangge 
Pelatih: Indra Sjafri 
 
Timor Leste
1. Pablo Macario (GK)
2. Joaozinho Cristiano
4. Aureo Viera, 
13. Emidio Martins, 
6.  Luiz Berdilla, 
5. Palomito Antonio
3. Ricardo Rorinho (C)
7. Luiz Figo
8. Marques De Carvalho
10. Alexadro Bahkito Lemos.
16. Leonio Quilton
Pelatih: Gopal Krishnan Ramasamy
 
 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler