DPD: Pedagang Pasar Butuh Peran Pemerintah
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Ketua Komite II DPD RI Parlindungan Purba melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Rumput, Jakarta Pusat, Senin (15/6). Hal itu ia lakukan untuk mengetahui kondisi di lapangan serta menampung aspirasi dari pedagang pasar tradional.
“Pedagang berharap pemerintah meningkatkan peranya dalam hal pangan,” katanya kepada Republika saat melakukan sidak di Pasar Rumput. Peran yang diharapkan terutama dalam hal pengendalian harga pangan.
Menurutnya, pedagang pasar tradisional merasa dirugikan jika harga tidak dikendalikan dengan baik. “Jika harga naik, penjualan mereka turun,” ujar Parlindungan.
Keluhan itu juga didengarnya dari beberapa pedagang pasar di berbagai daerah. Oleh karena itu, ia mendesak agar pemerintah segera melakukan pengendalian harga.
Menurutnya, pengendalian itu merupakan wujud komitmen pemerintah untuk mengurangi ruang gerak spekulan serta menjaga daya beli masyarakat dan kesejahteraan pedagang pasar tradisional.
“Ketentuan pengedalian harga akan dituangkan dalam Peraturan Presiden (Perpres). Saat ini, perpres itu sedang dalam proses pengesahan oleh oleh presiden,” katanya.