Zulkifli Hasan Taat Kesepakatan NU-Muhammadiyah

Sebagai Ketua MPR, Zulkifli sami'na wa atho'na melaksanakan seluruh kesepakatan.

humas MPR
Zulkifli Hasan
Rep: Amri Amrullah Red: Ratna Puspita

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua MPR Zulkifli Hasan menyampaikan salam hormat dan takzim pada kiai dan ulama Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah dan NU atas inisiatif merumuskan kesepakatan bersama di Tahun Politik ini. Zulkifli pun menyatakan mendengarkan dan taat atas rumusan itu. 


“Sebagai Ketua MPR, saya sami'na wa atho'na (mendengar dan taat) untuk laksanakan seluruhnya," kata pria yang akrab disapa Zulhasan ini, Sabtu (24/3).

Ini merujuk hasil pertemuan bersama Ketua Umum PP Muhammadiyah dan PB NU pada Jumat, (23/3) lalu mengenai pengokohan kehidupan berbangsa dan bernegara jelang tahun politik. Zulkifli menegaskan akan ikut sosialisasikan lima butir kesepakatan NU dan Muhammadiyah itu dalam setiap kesempatan bertemu masyarakat di seluruh Indonesia.

"Setiap kali ada forum bersama rakyat di 5 butir kesepakatan itu akan selalu saya sampaikan. Di mana pun, baik di pesantren, kampus, maupun forum warga di seluruh Indonesia," kata Zulkifli.

Sekjen PBNU Helmy Faishal bersama Ketua Umum PBNU Said Aqil Siroj, Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir dan Sekjen PP Muhammadiyah Abdul Muti (dari kiri) foto bersama usai melakukan silahturahim di Gedung PBNU, Jakarta, Jumat (23/2). (Republika/M Akbar Putra)

Zulkifli menyebut kesepakatan NU dan Muhammadiyah sejalan dengan inisiatif MPR untuk menjaga persatuan dan keberagaman di Tahun Politik. "Jangan sampai masyarakat kita dibelah dua kubu," kata dia.

Zulkifli menyatakan jangan sampai masyarakat terpisah menjadi antipemerintah dan pro-pemerintah atau stigma NKRI dan anti-NKRI. "Bersama sama kita lawan adu domba dan hoax. Pilihan boleh beda, tetapi merah putih kita tetap sama," ujar Ketua MPR.

Ia yakin pada tahun politik ini, persatuan, keberagaman, dan kebersamaan seluruh rakyat Indonesia tetap terjaga. "Pesan kiai dan ulama Muhammadiyah dan NU, Insyaallah akan diikuti warganya. Indonesia aman dan kondusif lahir batin," tegasnya.

Baca juga: NU-Muhammadiyah Keluarkan Lima Pernyataan Sikap

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler