Ahad 20 Jun 2021 16:57 WIB

Cari Pengganti Sergio Ramos, Madrid Pantau Pau Torres

Carlo Ancelotti memasukkan nama Pau Torres ke dalam daftar belanja pemain.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Endro Yuwanto
Pau Torres, bek muda Spanyol dan Villarreal.
Foto: EPA-EFE/SERGEY DOLZHENKO
Pau Torres, bek muda Spanyol dan Villarreal.

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Real Madrid bergerak cepat setelah ditinggal Sergio Ramos. Madrid sedang memantau bek Villarreal, Pau Torres, di bursa transfer musim panas pertengahan tahun ini.

Los Blancos memutuskan tak memperpanjang kontrak Sergio Ramos setelah bek veteran berusia 35 tahun itu mengabdi selama 16 tahun di Santiago Bernabeu. Ramos meninggalkan barisan pertahanan El Real yang kini diisi oleh Raphael Varane, Eder Militao, dan Nacho. Madrid akan segera kedatangan David Alaba dari Bayern Muenchen.

Di satu sisi, Carlo Ancelotti yang sepakat kembali melatih Real Madrid merasa lini pertahanan klub masih perlu diperbaiki. Dalam laporan AS yang dikutip Tribalfootball, Ahad (20/6), Ancelotti memasukkan nama Pau Torres ke dalam daftar belanja pemain. Ia berharap Madrid siap bersaing dengan Manchester United (MU) yang juga masuk ke dalam perburuan Torres.

MU tertarik merekrut bek berusia 24 tahun itu setelah menyaksikan performa Torres di final Liga Europa musim 2020/2021. Villareal berhasil keluar sebagai juara setelah mempermalukan MU yang berstatus unggulan.   

Berdasarkan laman Transfermarkt, Torres kini diperkirakan memiliki banderol 50 juta euro. Real Madrid dan MU harus siap menggelontorkan dana besar mengingat kontrak sang pemain masih bertahan hingga tiga tahun mendatang.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 13 11 0 2 40 28 33
2 Real Madrid Real Madrid 12 8 3 1 25 14 27
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 13 7 5 1 19 12 26
4 Villarreal Villarreal 12 7 3 2 23 4 24
5 Osasuna Osasuna 13 6 3 4 17 -3 21
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement