Ahad 27 Nov 2022 17:41 WIB

Kampus Digital Bisnis UNM Terima Kunjungan Juara Coding

Kerja sama bidang Link and Match dunia industri dan pendidikan dengan Juara Coding

 Kampus Digital Bisnis Universitas Nusa Mandiri (UNM) melalui Nusa Mandiri Career Center (NCC) menerima kunjungan Juara Coding, pada Selasa (22/11/2022) pukul 13.00 Wib.
Foto: Universitas Nusa Mandiri
Kampus Digital Bisnis Universitas Nusa Mandiri (UNM) melalui Nusa Mandiri Career Center (NCC) menerima kunjungan Juara Coding, pada Selasa (22/11/2022) pukul 13.00 Wib.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kampus Digital Bisnis Universitas Nusa Mandiri (UNM) melalui Nusa Mandiri Career Center (NCC) menerima kunjungan Juara Coding, pada Selasa (22/11/2022) pukul 13.00 Wib. NCC memfasilitasi pertemuan antara Kampus Digital Bisnis Universitas Nusa Mandiri (UNM) bersama Juara Coding.

Pada pertemuan kali ini, Dekan Fakultas Teknologi Informasi, Anton dan Ketua Program Studi (Kaprodi) Teknik Informatika, Arfan Prasetyo menerima kunjungan silaturahmi dan kerja sama dalam bidang Link and Match dunia industri dan pendidikan dengan Juara Coding. Juara Coding diwakili oleh Pricilia Johani Sakti sebagai Marketing Manager menyampaikan company profile Juara Coding dan ucapan terima kasih pada pihak UNM yang dalam pertemuan ini membahas kerja sama link and match dunia industri dan pendidikan.

Baca Juga

“Pada kerja sama ini kita dapat berkolaborasi dengan mengadakan webinar, kunjungan industri dan lain sebagainya,” katanya saat pertemuan tersebut, seperti dalam siaran pers, Ahad (27/11/2022).

Sementara itu, Anton mengatakan bahwa Kampus Digital Bisnis UNM pada Fakultas Teknologi Informasi memiliki empat program studi yakni Informatika, Sistem Informasi, Sains Data, yang ketiganya merupakan jenjang sarjana (S1) dan program studi berikutnya yakni Ilmu Komputer dengan jenjang pascasarjana (S2).

“Kami menyambut baik maksud kedatangan dari Juara Coding dan siap untuk menjalin kerja sama juga kolaborasi dalam penyelenggaraan seminar serta kunjungan studi bagi mahasiswa/i Fakultas Teknologi Informasi yang tidak menutup kemungkinan juga keterlibatan para dosen pada kegiatan seminar atau webinar,” paparnya.

Pada kesempatan ini juga, Muhammad Faisal selaku kepala NCC memiliki harapan agar kerja sama link and match dengan pihak Juara Coding dapat meningkatkan kualitas mahasiswa/i dan lulusan Universitas Nusa Mandiri (UNM).

“Kerja sama link and match ini diharapkan dapat menjadi jembatan untuk memfasilitasi mahasiswa agar dapat membantu alumni UNM pada proses mempercepat masa tunggu lulusan menuju karier sehingga alumni lulus tepat waktu dan cepat mendapatkan pekerjaan,” ungkapnya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement