REPUBLIKA.CO.ID, KAIRO--Pemerintah Mesir memberangus siaran jaringan televisi Aljazeera di seluruh negara itu. Televisi pemerintah mengatakan seluruh kantor berita Aljazeera di Mesir harus segera ditutup.
"Sudah ada informasi dari menteri yang meminta mematikan seluruh siaran Aljazeera, mencabut izin dan akreditasinya, terhitung hari ini," kata pernyataan resmi pemerintah, Ahad.
Aljazeera memrotes dan mengutuk penutupan siaran ini. Mereka mengatakan baru bisa menerima penjelasan resmi pemerintah perihal penutupan pada Senin pagi.
"Kami telah menerima banyak pujian karena liputan krisis di Mesir," kata Aljazeera. Stasiun berita paling berpengaruh di Timur Tengah itu menegaskan akan terus menyiarkan situasi terkini di Mesir, bagaimanapun caranya.