Selasa 03 Dec 2019 00:19 WIB

Cerahkan Ketiak dengan Campuran Susu dan Tepung Beras

Minyak kelapa adalah salah satu bahan yang efektif untuk mencerahkan kulit.

Rep: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)/ Red: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)
Foto: jezzamor.com
Foto: jezzamor.com

CEKNRICEK.COM -- Ketiak merupakan area yang tidak selalu kelihatan. Bila perempuan memiliki ketiak hitam bisa mengganggu rasa percaya diri yang membuat tidak bisa memakai baju tanpa lengan.

Warna kulit ketiak seharusnya sama seperti warna kulit di bagian tubuh lain. Namun pada beberapa orang, kulit di bagian ketiak bisa tampak menghitam.

Banyak orang beranggapan penyebab ketiak hitam akibat dari kebiasaan mencukur bulu ketiak. Padahal ketiak jadi hitam disebabkan oleh berbagai hal. Oleh karena itu, cara mengatasinya pun berbeda-beda. 

Selain memilih perawatan waxing, Anda dapat mengurangi pigmentasi di kulit ketiak secara alami dengan menggunakan bahan-bahan, seperti minyak kelapa, susu, dan air lemon. Berikut rangkumannya. 

Minyak Kelapa

Menurut sejumlah pakar kesehatan, minyak kelapa adalah salah satu bahan terbaik yang efektif untuk mencerahkan kulit. Cukup oleskan minyak kelapa pada kulit ketiak dengan sedikit pijatan ringan, lalu diamkan selama 90 menit.

Baca Juga: Manfaat Minyak Kelapa Untuk Kecantikan Kulit

Lakukan perawatan ini setiap tiga atau empat kali dalam seminggu, dan kulit ketiak Anda akan kembali terlihat cerah. 

Susu dan Tepung Beras

Kombinasi susu dan tepung beras terbukti ampuh meningkatkan kecerahan warna kulit. Campurkan kedua bahan tersebut hingga kental, lalu oleskan pada kulit ketiak selama 10-20 menit.

Setelah kering, gosok perlahan seperti melakukan perawatan lulur. Cara tersebut akan mengangkat sel-sel kulit mati yang membuat kulit ketiak tampak kusam.

Yoghurt dan Air Lemon

Buat campuran yoghurt dan air lemon lalu oleskan pada bagian ketiak yang menggelap. Selain itu, Anda bisa menambahkan kunyit ke dalam ramuan tersebut yang berfungsi untuk menghilangkan bau tidak sedap.

Oleskan secara merata dan diamkan selama 20 menit, lalu bilas dengan air hangat. Lakukan perawatan ini secara rutin minimal seminggu dua kali untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

BACA JUGA: Cek OLAHRAGA, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini.

Editor: ThomasRizal

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ceknricek.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ceknricek.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement