Selasa 23 Apr 2019 14:53 WIB

Orang Tua tidak Adil Timbulkan Kecemburuan Anak

Adil tidak berarti sama, tapi lebih ke kebutuhan yang sesuai bagi anak.

Rep: Dwina Agustin/ Red: Indira Rezkisari
Ibu dan anaknya
Foto: Republika/Prayogi
Ibu dan anaknya

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ada istilah banyak anak banyak rezeki. Namun, artinya juga orang tua harus banyak membagi perhatiannya ke anaknya yang banyak itu. Orang tua yang tidak pintar memberikan perhatian secara adil pada anak bisa menumbuhkan kecemburuan dalam keluarga tersebut.

"Ada kecemburuan antara kakak beradik. Memang banyak sebabnya," ujar psikolog anak Chitra Annisya, M.Psi.

Baca Juga

Alasan kecemburuan muncul antar kakak beradik biasanya karena orang tua tidak bisa adil ketika memberikan perhatian. Kata adil ini bukan berarti sama, namun lebih pada kebutuhan yang sesuai dengan anak.

Chitra mencontohkan, bisa saja orang tua memberikan perhatian hanya 10 menit pada anak pertama. Pengaturan tersebut tidak bisa dipukul rata pada adiknya, sebab mungkin anak kedua lebih membutuhkan waktu yang lebih banyak.

"Orang tua perlu bersikap sensitif, peka, kalau kebutuhan masing-masing anak berbeda, adil bukan berarti setara," ujar ahli dari Tiga Generasi ini.

Ketika orang tua tidak bisa bersikap adil, maka akan timbul kecemburuan yang berakibat pada perilaku mencari-cari perhatian. Anak akan menunjukan sikap yang mencoba menarik perhatian orang tua lebih, bahkan ketika sikap tersebut bernilai negatif, seperti marah atau tantrum.

"Anak-anak yang paling tidak menyenangkan kadang-kadang anak-anak yang paling buruh perhatian," ujar Chitra. Orang tua perlu melihat alasan yang berada di balik perilaku negatif anak, bukan malah melihat perilaku anak yang terasa menyulitkan saja.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement