Kamis 04 Jul 2013 08:31 WIB
Bursa Transfer Pemain Sepakbola

PSG Terdepan Dapatkan Cavani

Edinson Cavani
Foto: AP/Salvatore Laporta
Edinson Cavani

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS — Upaya Paris Saint-Germain (PSG) untuk membajak penyerang Napoli Edinson Cavani sangat serius dilakukan. Direktur Olahraga PSG Leonardo dikabarkan telah bertemu dengan agen Cavani, Pierpaolo Triulzi, di Paris pada pekan lalu. “PSG berada di depan dalam perburuan Cavani,” tulis L’Equipe, Rabu (3/7).

Top skorer Seri A Liga Italia musim lalu itu tengah berlibur setelah membela tim nasional Uruguay di Piala Konfederasi 2013, akhir pekan lalu. Isu yang berkembang, ia bakal menyusul mantan rekannya di Napoli, Ezequiel Lavezzi, yang sudah terlebih dahulu bergabung dengan Les Parisien. Faktor dana melimpah membuat juara Ligue 1 Prancis itu berpeluang mendapatkan Cavani.

Demi memuluskan langkah membajak Cavani, PSG menyiapkan dana sebesar 50 juta pound (Rp 757 miliar). Alokasi itu mendekati klausul kontrak pembelian yang ditetapkan Presiden Napoli Aurelio De Laurentis seharga 53 juta pound (Rp 803 miliar). Berdasarkan kontrak, Cavani harus merumput di San Paolo hingga 2017. Namun, kucuran dana tak terbatas dari pemilik PSG Nasser al-Khelaifi membuat biaya besar tak menjadi masalah karena ingin membentuk skuat tangguh.

Dikutip the Guardian, De Laurentiis sudah melakukan kontak dengan Leonardo pada Juni untuk mempersiapkan kepindahan pemain yang mencetak 29 gol bersama Napoli pada musim lalu itu. Melihat hubungan kedua klub yang baik terkait kepindahan Lavezzi, terbuka peluang PSG untuk mengalahkan Chelsea dan Manchester City dalam perburuan Cavani.

Menyadari tawaran yang diajukan PSG cukup menyenangkan, De Laurentiis menyatakan tidak perlu lagi menggelar pertemuan dengan perwakilan PSG. Pertemuan agen Cavani dengan Leonardo dianggap cukup untuk memuluskan transfer. “Kami telah memiliki tawaran langsung dari PSG. Napoli adalah klub yang sangat kaya dan kami mematuhi aturan keuangan,” kata De Laurentiis. “Jika klub ingin membeli Cavani, mereka harus membayar klausul bersih. Tidak kurang sedikit pun. Jika tidak, kami akan senang untuk melindungi Cavani karena memiliki kontrak hingga 2017.”

Situasi ini membuat Manchester City dan Chelsea bisa gigit jari. Kecuali, bila mereka memberikan penawaran terbaru yang lebih menarik bagi pemilik Napoli serta Cavani.  City sudah mempersiapkan kemungkinan bila gagal mendapatkan Cavani. Manajemen the Citizens melirik Fred, striker Fluminense yang tampil menawan mengantarkan Brasil juara Piala Konfederasi 2013.

Dikutip dari Mirror, Rabu (3/7), City gerah karena Napoli bersikukuh tidak mau menurunkan harga Cavani. City ogah mengeluarkan kocek sebanyak itu karena telah resmi mendaratkan Jesus Navas dan Fernandinho ke Stadion Etihad. Apalagi, City ingin memenuhi aturan financial fair play dengan tidak mendatangkan pemain dengan harga dan gaji selangit.

Bagi City, Fred merupakan sosok yang tepat untuk menjadi alternatif Cavani. Mantan pemain Lyon ini berpeluang dilepas Fluminense karena kontraknya tinggal tersisa 18 bulan. Bila tidak segera melepas, Fluminense bakal kehilangan uang karena Fred akan berstatus free agent. Fluminense sudah menegaskan tidak akan melepas Fred. Namun, mereka bersedia bernegosiasi bila ada tawaran menarik untuk striker 29 tahun ini. Hal ini ditegaskan pernyataan Fred yang mengaku betah di Fluminense. “Saya hanya akan meninggalkan klub apabila ada tawaran yang benar-benar hebat,” kata Fred. City dikabarkan bersedia mengucurkan uang sebesar tujuh juta pound (Rp 106 miliar) dan memberikan penawaran gaji bagus. n erik purnama putra ed: israr itah

Berita-berita lain bisa dibaca di harian Republika. Terima kasih.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement