Jumat 26 Feb 2016 14:00 WIB

Haryadi Sukamdani, Ketua Umum Apindo: Waspadai Kartel Perbankan

Red:

Bagaimana  Apindo merespons keinginan pemerintah menurunkan bunga deposito?

Ini jelas sangat baik karena dengan penurunan bunga deposito dipastikan akan berpengaruh pada penurunan bunga kredit di perbankan.

Memang bunga kredit perbankan kita terlalu tinggi?

Iya. Dengan angka double digit,  ini jelas memberatkan para pelaku industri yang membutuhkan kemudahan dalam keuangan.

Harusnya bagaimana?

Suku bunga kredit ini harus turun. Beberapa negara tetangga bahkan suku bunganya sudah cukup kecil. Ada yang 5-6 persen. Sedangkan suku bunga kita masih di atas 10 persen. Ini harus segera turun.

Dengan adanya penurunan BI Rate,  akankah berpengaruh?

Penurunan BI Rate sedikitnya pasti berpengaruh pada penurunan suku bunga di perbankan. Tapi yang harus diawasi, kadang saat BI Rate turun, tidak semua perbankan menurunkan suku bunganya. Mereka menahan. Ini jadi seperti kartel perbankan.

Mengapa dengan perbankan?

Mereka perlu pengawasan ketat karena menurut kami, perbankan terlalu banyak mendapatkan margin. Ini yang bikin susah masyarakat dan pelaku industri.

Memang seberapa besar pengaruh penurunan bunga kredit?

Pasti ada pengaruhnya. Industri yang tadinya belum berani melakukan peminjaman dana pasti akan meminjam dana karena melihat suku bunga yang rendah. Apalagi dengan keadaan ekonomi seperti ini, industri butuh modal untuk bersaing.  rep: Debbie Sutrsino, ed: Ferry Kisihandi 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement