Ahad 14 Aug 2011 07:02 WIB

Dinilai Sudah Matang, Messi Siap Sandang Kapten Argentina

Lionel Messi
Foto: cleansheetsallround.co.uk
Lionel Messi

REPUBLIKA.CO.ID,BUENOS AIRES - Menurut Ole, pelatih Alejandro Sabella sudah mengantungi rencana dalam mengawali kiprahnya sebagai pelatih timnas Argentina, yaitu menunjuk Lionel Messi untuk mengapteni tim.

Messi dianggap sudah memiliki kematangan, komitmen, dan karakter yang cukup sehingga Sabella akan memindahkan ban kapten dari lengan Javier Mascherano kepada Messi.

Bukan kali ini saja Messi dikaitkan menerima jabatan kapten tim Tango. Diego Maradona pernah memberinya peran serupa ketika menghadapi Yunani pada Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan.

Rencana tersebut bahkan sudah dibahas dalam pertemuan Sabella dengan Messi, yang turut dihadiri Mascherano, di Katalunya beberapa waktu lalu. Bahan diskusi lain yang mengapung dalam pertemuan tersebut adalah penampilan buruk Argentina ketika tampil di Copa America tahun ini serta gagasan Sabella untuk memecahkan masalah itu.

Sabella kini berada di Madrid untuk bertemu Angel di Maria, Fernando Gago, dan Gonzalo Higuain, sebelum menyaksikan langsung laga Piala Super Spanyol antara Real Madrid dan Barcelona, Ahad (14/8) malam.

sumber : www.goal.com
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement