REPUBLIKA.CO.ID, NAPLES -- Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis mengeluarkan ide di luar nalar, yakni penentuan gelar juara Serie A Italia alias Scudetto sebaiknya dilakukan melalui pertandingan play-off.
Ide radikal itu berupa pertandingan yang melibatkan empat tim teratas di klasemen pada akhir musim. De Laurentiis berpendapat, sistem tersebut akan jauh lebih menarik ketimbang sistem saat ini.
“Bayangkan, sebuah pertandingan play-off yang melibatkan empat tim teratas bertarung memperebutkan Scudetto! Jika ada tim-tim memiliki keunggulan tujuh atau 15 poin dibandingkan tim lainnya, sudah alamiah bila mengasumsikan mereka menjadi juara,” kata De Laurentiis dilansir Football Italia.
“Ini akan jauh lebih menarik untuk memunculkan perdebatan saat play-off, menciptakan elemen menarik bagi penonton. Masalah di sepakbola adalah masa lalu yang solid, dimana kita seharusnya menatap ke depan.”
“Sekarang ada tim-tim yang meluncur sendirian di atas, menciptakan jurang bagi tim lainnya, dan merengut tensi liga. Itu jauh dari hingar bingar. Mempertemukan empat tim teratas tentunya menarik.”