Jumat 28 Sep 2012 23:23 WIB

Xavi Senang Madrid Punya Banyak Masalah

Gelandang Barcelona, Xavi Hernandez
Foto: REUTERS/Albert Gea
Gelandang Barcelona, Xavi Hernandez

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Gelandang Barcelona, Xavi Hernandez, merasa keunggulan delapan poin yang dimiliki timnya atas Real Madrid telah menambah tekanan bagi rival abadi mereka tersebut. Tekanan menjelang duel clasico pertama di ajang Liga Spanyol musim ini yang akan berlangsung pekan depan.

Xavi menekankan pentingnya selisih delapan poin tersebut. Selisih poin yang bakal memanaskan atmosfer menjelang pertandingan kedua tim pada 7 Oktober.

"Delapan poin adalah keunggulan yang saya sukai," ucapnya. "Kami sekarang memiliki pertandingan tandang yang berat melawan tim Sevilla yang kuat. Namun, delapan poin adalah (selisih yang) banyak dan Real tidak dapat melakukan kesalahan lagi."

Xavi pun senang Barcelona bisa menjaga jarak poin dari Real Madrid yang diterpa segudang masalah pada awal musim.

"Merupakan hal yang bagus untuk melihat kami berada di posisi ini dan Madrid memiliki sejumlah masalah,'' katanya. ''Tahun lalu mereka unggul 10 poin di depan. Itu sungguh berat (untuk dikejar) sehingga kami kalah di liga.''

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 14 11 1 2 42 28 34
2 Real Madrid Real Madrid 13 9 3 1 28 17 30
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 14 8 5 1 21 13 29
4 Villarreal Villarreal 13 7 4 2 25 4 25
5 Athletic Club Athletic Club 14 6 5 3 20 7 23
sumber : Antara/AFP
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement