REPUBLIKA.CO.ID, ROMA--Sejumlah media Spanyol mengabarkan bahwa penyerang Athletic Bilbao, Fernando Llorente telah sepakat bergabung dengan Juventus pada musim panas 2013 mendatang.
Llorente bahkan telah menandatangani perjanjian prakontrak dengan juara Serie A musim lalu tersebut. Llorente rencananya melakukan finalisasi kontrak dengan Juventus pada Januari mendatang.
Seperti dilansir harian asal Basque, El Correo, kepastian transfer Llorente terjadi setelah Juventus sepakat dengan angka gaji lima juta euro pertahun bagi pemain berusia 27 tahun itu.
Namun transfer Llorente baru akan terwujud pada Juli 2013, saat kontraknya dengan Bilbao berakhir. Itu artinya, Juventus berhasil mendatangkan Llorente dengan status bebas transfer.
"Llorente telah setuju bergabung dengan Juventus pada akhir musim nanti," begitu isi laporan El Correo. Selain media Basque, sejumlah media Italia juga memastikan kabar bergabungnya pemain bertinggi 195 sentimeter itu ke Turin. Harian Corriere Dello Sport bahkan mengulas kesuksesan Juventus mendatangkan Llorente sebagai tajuk utama.
"Enam Gol di Pescara, dan Llorente," begitu judul utama harian olahraga yang berbasis di kota Roma mengomentari kemenangan Juventus atas Pescara yang bersamaan dengan "kemenangan" Juventus mendatangkan Llorente.
Corriere Dello Sport pun menuliskan bahwa Llorente adalah hadiah dari manajer Juventus, Giuseppe Marotta pada sang pelatih, Antonio Conte. Sebelumnya, Marotta sempat berjanji pada Conte dan pendukung Juventus bahwa dia akan mendatangkan penyerang kelas dunia ke Juventus Arena.