Kamis 15 Nov 2012 19:56 WIB

Falcao Ingin Bermain di Inggris

Rep: Erik Purnama Putra/ Red: Chairul Akhmad
Radamel Falcao
Foto: AP Photo
Radamel Falcao

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID – Terus digosipkan bakal hengkang dari Vicente Calderon membuat Radamel Falcao semakin terbuka dalam mengungkapkan masa depannya.

Ujung tombak andalan Atletico Madrid itu mengaku suatu saat ingin bermain di Liga Primer Inggris. Bahkan, kata dia, bermain di kompetisi Negeri Ratu Elizabeth itu adalah impian terbesarnya.

"Peluang bermain di liga lain dan klub lain akan datang. Saya terus bermimpi," kata Falcao dilansir AS, Rabu (14/11).

Sebuah sumber menyebutkan sudah terjadi kesepakatan antara Chelsea dan Atletico. The Blues mengerahkan segala kemampuannya untuk mendatangkan mantan penyerang FC Porto itu ke Stamford Bridge pada Januari mendatang.

Masalah tidak diturunkannya Falcao di laga Liga Eropa pekan lalu, memunculkan rumor dia pasti hengkang pada bursa transfer mendatang. Karena dengan begitu, pelatih Roberto di Matteo bisa menurunkannya di Liga Champions.

"Alasan saya tak bermain di Liga Eropa karena keputusan pelatih akibat soal teknis, bukan karena saya akan pergi Januari. Itu hanya tindakan pencegahan," sangka Falcao.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement