Kamis 20 Sep 2012 15:17 WIB

Golput Menang di TPS Megawati

Rep: Mansyur Faqih/ Red: Didi Purwadi
Cagub DKI Jakarta Joko Widodo bersama Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarno Putri.
Foto: Prayogi
Cagub DKI Jakarta Joko Widodo bersama Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarno Putri.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pasangan calon Joko 'Jokowi' Widodo-Basuki 'Ahok' Tjahaja Purnama unggul di lokasi TPS 031, Kebagusan, Jakarta Selatan. TPS yang merupakan tempat Ketua PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, menggunakan hak suaranya.

Pasangan yang diusung PDI Perjuangan dan Partai Gerindra tersebut unggul dengan perolehan 201 suara. Sementara, pasangan incumben Fauzi Bowo- Nachrowi Ramli mendapatkan  156 suara.

''Untuk TPS ini dimenangkan pasangan Joko Widodo-Basuki Tjahaja Purnama,'' kata KPPS 031, Murniasih, Kamis (20/9).

Di TPS tersebut, masyarakat yang tidak menggunakan hak suaranya masih mendominasi. Jumlahnya sebanyak 205 suara dari 572 nama yang tercatat Daftar Pemilih Tetap (DPT). Sedangkan, suara yang kemudian dinyatakan tidak sah sebanyak 10 lembar.

Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا لَا تَقْرَبُوا الصَّلٰوةَ وَاَنْتُمْ سُكَارٰى حَتّٰى تَعْلَمُوْا مَا تَقُوْلُوْنَ وَلَا جُنُبًا اِلَّا عَابِرِيْ سَبِيْلٍ حَتّٰى تَغْتَسِلُوْا ۗوَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ ۗ اِنَّ اللّٰهَ كَانَ عَفُوًّا غَفُوْرًا
Wahai orang yang beriman! Janganlah kamu mendekati salat ketika kamu dalam keadaan mabuk, sampai kamu sadar apa yang kamu ucapkan, dan jangan pula (kamu hampiri masjid ketika kamu) dalam keadaan junub kecuali sekedar melewati jalan saja, sebelum kamu mandi (mandi junub). Adapun jika kamu sakit atau sedang dalam perjalanan atau sehabis buang air atau kamu telah menyentuh perempuan, sedangkan kamu tidak mendapat air, maka bertayamumlah kamu dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Sungguh, Allah Maha Pemaaf, Maha Pengampun.

(QS. An-Nisa' ayat 43)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement