Kamis 31 Jan 2013 20:47 WIB

Fulham Resmi Pinjam Urby Emanuelson

Urby Emanuelson
Foto: zimbio.com
Urby Emanuelson

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Fulham meminjam pemain serba bisa asal Belanda, Urby Emanuelson, dari AC Milan. Demikian disampaikan klub Liga Utama Inggris ini pada Kamis.

"Fulham FC dengan gembira mengumumkan peminjaman Urby Emanuelson sampai akhir musim 2012/2013," kata klub London ini melalui situs resmi mereka.

Pemain 26 tahun itu telah memperkuat Belanda sebanyak 16 kali. Emanuelson dapat bermain di sisi kiri lapangan baik sebagai pemain bertahan atau gelandang.

Emanuelson pernah bekerja dengan pelatih Fulham, Martin Jol, saat keduanya sama-sama membela Ajax Amsterdam pada 2009/2010. Emanuelson pindah ke Italia dua tahun silam. Dia menjuarai Liga Italia pada musim pertamanya.

sumber : Antara/Reuters
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement