REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Penyerang impresif Paris Saint Germain, Ezequiel Lavezzi mengungkapkan hasratnya untuk kembali ke Italia dalam waktu dekat ini. Nama AC Milan, kini menjadi klub yang diincarnya jika harus kembali ke Italia suatu saat nanti.
Niat Lavezzi kembali ke Italia tidak terlepas dari kerinduannya terhadap kompetisi yang setidaknya telah membesarkannya selama lima tahun terakhir. Sebelum diboyong ke PSG pada awal musim ini, gelandang berpaspor Argentina itu sebelumnya memperkuat Napoli selama lima musim sejak 2007.
"Pada titik tertentu aku serius untuk memikirkan kembali ke Italia," kata Lavezzi seperti dikutip Football Italia, Jumat (5/4).
Naples, kata Lavezzi, selalu memberikan banyak kenangan. Selain lima musim bersama I Partenopei, Lavezzi juga mengukir kenangan manis saat merengkuh trofi Coppa Italia musim 2011/2012 kemarin. "Aku juga memiliki banyak teman di Serie A," tambah pemain 27 tahun tersebut.
Adapun hasratnya bermain untuk Milan, tidak terlepas dari penilainnya yang melihat kini I Rossoneri telah berkembang menjadi tim besar yang layak diperhitungkan pada musim depan. "Pesona Milan lebih dibanding Inter," imbuhnya.
Lavezzi didatangkan PSG pada musim lalu. Saat itu, kepindahannya banyak disayangkan rekan-rekannya di Serie A. Namun, Lavezzi mengaku menerima tantangan tersebut lantaran PSG dianggapnya tengah membangun proyek besar. Di Napoli, Lavezzi telah melakoni 156 penampilan dengan torehan 38 gol.