REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Mega bintang Lionel Messi menjalani hari-hari yang kurang menyenangkan akhir-akhir ini. Kehidupannya mulai terganggu oleh aksi usil tetangga sebelah rumahnya.
Seperti dilaporkan Mundo Deportivo, Rabu (17/4), Messi yang tinggal di daerah Pedralbes, Barcelona mulai terganggu dengan ulah tetangga yang sering mengganggu tidurnya.
Sang tetangga kerap kali membunyikan musik dengan volume yang sangat keras setiap harinya. Usut punya usut, aksi usil tetangga itu konon dipicu karena rasa sakit hatinya kepada Messi. Sang tetangga tersebut tak terima bila Messi menolak tawaran untuk membeli rumahnya.
Semenjak itulah, sang tetangga itu terus-terusan melakukan teror demi teror kepada bintang asal Argentina itu. Lantas, untuk menghidari kegaduhan itu, pemain berusia peraih Ballon d’Or sebanyak empat kali ini pun berniat membangun tembok tinggi.
Namun, rencana itu gagal. Tetangganya malah balik mengancam akan melaporkan Messi jika membangun tembok terlalu tinggi. Messi pun akhirnya menyerah dan menyetujui semua permintaan tetangganya termasuk membeli rumah sang tetangga.
Kekasih Antonella Roccuzzo itu akhirnya membeli rumah tetangganya seharga satu juta euro pada Rabu (16/4) lalu. Keputusannya untuk membeli rumah tersebut cukup mengejutkan berbagai pihak. Pasalnya, Messi dikenal sebagai pribadi yang sederhana dan tidak suka menghambur-hamburkan uangnya.
Namun, Messi berkilah cara itu dilakukan supaya dia dan keluarganya dapat hidup dengan tenang. Rupanya, keputusan itu ternyata memang tepat. Semenjak saat itu, sang tetangga usil itu pergi dan tidak mengganggu lagi kehidupannya.