Selasa 14 May 2013 12:54 WIB

Gattuso Dipecat dari Jabatan Pelatih FC Sion

Rep: Angga Indrawan/ Red: Fernan Rahadi
Gennaro Gattuso
Foto: uefa.com
Gennaro Gattuso

REPUBLIKA.CO.ID, SWISS -- Mantan gelandang AC Milan, Gennaro Gattuso resmi dipecat dari posisinya sebagai pelatih di klub asal Swiss, FC Sion, Senin (13/5). Performa angin-anginan klub menjadi alasan utama mantan gelandang AC Milan itu dipecat. Kekalahan terakhir Sion didapat usai takluk 0-5 dari FC Sankt Gallen, akhir pekan kemarin.

Gattuso hanya mampu membungkus sepuluh poin dari 11 pertandingan terakhir. Sebelum pemecatan, Gattuso bertugas sebagai pemain sekaligus pelatih sejak Februari silam.

Dilansir laman resmi klub, Senin (13/5), Gattuso akan digantikan tim manajemen dari U-21 klub, yang terdiri dari Michel Decastel, Christophe Moulin dan Fabian Salvi. Gattuso, yang juga absen karena cedera, akan tetap di klub namun hanya sebagai pemain.

"(Manajemen) berharap para pemain dan staf baru dapat memanfaatkan kesempatan untuk mendorong kinerja," tulis pernyataan klub dilansir FIFA, Senin (13/5).

Artinya, Decastel akan bertanggung jawab untuk kedua kalinya musim ini. Sebelumnya, Decastel menggantikan pelatih sebelumnya, Sebastian Fournier pada September dan kemudian digantikan Pierre-Andre Schuerman, Victor Munoz dan kemudian Gattuso.

FC Sion kini berada di posisi kelima klasemen Liga Super Swiss,  dan masih berpeluang besar menghuni tempat di Liga Europa musim depan.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement