Kamis 20 Jun 2013 11:00 WIB

Rudi Garcia Jamin AS Roma Tetap Buas

Skuat AS Roma musim 2012/2013.
Foto: legaseriea.it
Skuat AS Roma musim 2012/2013.

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Rudi Garcia menegaskan tidak bakal mengubah gaya melatihnya di Stadio Olimpico Roma. Pelatih anyar AS Roma ini menyatakan sepak bola adalah sebuah filosifi.

"Filosofi saya tidak akan berubah. Jika Anda bermain baik, Anda akan mendapat lebih banyak kesempatan bermain," tutur Garcia.

Garcia yang pernah menukangi klub Ligue 1 Prancis, Lille itu dibebankan target membawa Roma menembus kompetisi Eropa pada dua musim mendatang. Sebab, musim depan Roma dipastikan tak bakal berlaga di kejuaraan Eropa, menyusul kekalahan dari rival sekota, Lazio di final Piala Italia.

Sementara di Liga Italia Serie-A, Roma juga hanya finish di peringkat keenam, sehingga gagal meraih tiket ke Liga Europa ataupun Liga Champions.

Garcia, yang mengantarkan Lille meraih double winners pada musim 2010/2011 dengan menyabet Liga Prancis dan Piala Prancis itu mengatakan, "Saya selalu mendapat tim-tim yang memulai dengan lambat dan mengakhiri (musim) dengan kuat, yang membuat kami lolos ke kompetisi Eropa empat atau lima kali dan untuk memenangi gelar (Liga Prancis) dengan Lille. Kami akan bekerja keras, itu sudah pasti."

sumber : AFP
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement