REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bulan Ramadhan yang sudah di hadapan mata adalah bulan penuh berkah. Pun, bagi para pengemis. Mengingat bulan ini umat Muslim giat berbuat kebaikan, salah satunya bersedekah, maka tidak heran pengemis musiman makin banyak ditemui.
Sapnah Yunita (12 tahun) mengku mampu memperoleh penghasilan hingga Rp 100 per hari dari meminta-minta. Pengemis cilik asal Citayam, Bogor ini hanya mengemis pada bulan Ramadhan.
Dia datang ke Masjid Istiqlal, Jakarta untuk meminta sedekah dari siang hari sepulang sekolah sampai sahur menjelang. Di kala libur sekolah, Sapnah datang mengemis sejak pagi hari.
''Lebih banyak kalau bulan puasa. Apalagi pertengahan bulan, suka ada dari artis-artis,'' kata Sapnah saat ditemui di Masjid Istiqlal, Selasa (9/7).
Dia menambahkan, ibunya, Tinah, menjual kantong plastik untuk alas kaki jamaah yang hendak salat di Masjid Istiqlal.
Selain bulan Ramadhan, Tinah adalah joki //three in one// di kawasan Juanda dan Sudirman, Jakarta. Sapnah dan ibunya pulang pergi Citayam-Jakarta menggunakan kereta.
Tidak hanya Sapnah, Rachel Aprila (11 tahun) juga sengaja datang ke Jakarta dari Semarang untuk meminta sedekah di Masjid Istiqlal. Bocah cilik yang duduk di kelas lima sekolah dasar ini tiba di Jakarta sejak mulai liburan sekolah. Dia datang bersama ibunya, Sunita, dan seorang adiknya.