Senin 21 Oct 2013 19:59 WIB

Portugal dan Swedia Berebut Tiket Piala Dunia

Rep: Erik Purnama Putra/ Red: Fernan Rahadi
 Striker timnas Swedia, Zlatan Ibrahimovic, tampak kecewat setelah timnya kalah dari Ukraina di laga Grup D Piala Eropa 2012 di Stadion Olimpiade, Kiev, Ukraina, pada Senin (11/6).
Foto: Reuters/Eddie Keogh
Striker timnas Swedia, Zlatan Ibrahimovic, tampak kecewat setelah timnya kalah dari Ukraina di laga Grup D Piala Eropa 2012 di Stadion Olimpiade, Kiev, Ukraina, pada Senin (11/6).

REPUBLIKA.CO.ID, ZURICH -- Empat tiket ke Piala Dunia 2014 dari zona Eropa akan diperebutkan delapan negara. Mereka yang bertarung di babak playoff adalah yang menduduki urutan kedua di masing-masing grup.

Dilansir Football Italia, Senin (21/10), hasil undian UEFA mempertemukan dua negara kuat, Portugal versus Swedia. Laga tersebut diprediksi bakal berjalan ketat lantaran keduanya memiliki ikon masing-masing. Selecao diperkuat Cristiano Ronaldo dan Swedia dihuni Zlatan Ibrahimovic.

Tiga undian lainnya mempertemukan Prancis melawan Ukraina. Adapun, juara Piala Eropa 2014, Yunani akan berhadapan dengan Rumania, dan Islandia akan bertemu dengan Kroasia.

Kedelapan negara akan menjalani pertandingan dengan sistem kandang dan tandang. Tim yang meraih hasil agregat terbaik berhak tampil di Brasil pada tahun depan.

Mereka akan menyusul nama besar Eropa lainnya yang sudah lebih dulu mendapat tiket Piala Dunia 2014. Negara itu antara lain, Belanda, Italia, Jerman, Inggris, Spanyol, Bosnia-Herzegovina, Swiss, Rusia, dan Belgia.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement