Selasa 07 Jan 2014 21:10 WIB

D’Ambrosio, Rekrutmen Pertama Erick Thohir

Rep: Erik Purnama Putra/ Red: Didi Purwadi
Danilo D'Ambrosio (kiri)
Foto: AP/Massimo Pinca
Danilo D'Ambrosio (kiri)

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Bek Torino, Danilo D’Ambrosio, di ambang kepindahannya ke Inter Milan. Pemain berusia 25 tahun tersebut secara mengejutkan menerima tawaran I Nerazzurri pada bursa transfer musim dingin kali ini.

Meski selalu bermain reguler bersama Si Banteng, namun sang pemain sepertinya ingin meningkatkan kariernya.

 

Menurut Tutto Sport, Selasa (7/1), D’Ambrosio bakal menjadi pemain pertama yang direkrut Erick Thohir sejak menjabat presiden Inter. La Beneamata hanya mengeluarkan dana sebesar 2 juta euro atau 33 miliar per tahun untuk mendapatkan tanda tangan mantan pemain timnas Italia U-21 itu.

 

Kabar lainnya, Inter menyertakan gelandang Gabi Mudingayi yang dipinjamkan ke Parma dan penyerang muda Patrick Olsen sebagai bagian transfer D’Ambrosio. Jika bersama Torino hanya digaji sebesar 320 ribu euro, maka ia bakal mendapat bayaran lebih besar. Namun, angka pastinya belum resmi diumumkan.

 

Kedatangan D’Ambrosio membuat manajemen Inter melepas dua pemain belakang. Wallace bakal dibalikkan ke Chelsea lantaran masa peminjamannya tidak diteruskan dan Alvaro Pereira yang jarang mendapat kesempatan turun bakal dilepas ke Olympique Marseille dengan status pinjaman hingga akhir musim 2013-2014.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 12 8 2 2 19 10 26
2 Atalanta Atalanta 12 8 1 3 31 16 25
3 Fiorentina Fiorentina 12 7 4 1 25 15 25
4 Inter Inter 12 7 4 1 26 12 25
5 Lazio Lazio 12 8 1 3 25 11 25
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement