Kamis 16 Jan 2014 23:19 WIB

Persebaya Evaluasi Kegagalan di Turnamen IIC

Skuat Persebaya ISL
Foto: ligaindonesia.co.id
Skuat Persebaya ISL

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Persebaya Surabaya segera melakukan evaluasi terkait kegagalan meraih hasil maksimal pada turnamen pramusim Inter Island Cup 2014, untuk mematangkan persiapan menghadapi kompetisi Indonesia Super League.

Presiden Klub Persebaya Diar Kusuma Putra kepada wartawan di Surabaya, Kamis, mengatakan pihaknya akan segera bertemu dengan tim pelatih untuk membicarakan perkembangan tim dan kelanjutan program yang akan dijalani Greg Nwokolo dkk.

"Rencananya akhir pekan ini kami bersama tim pelatih akan bertemu. Selain evaluasi hasil Inter Island, banyak hal lain yang akan dibicarakan," kata Diar.

Persebaya Surabaya gagal melangkah ke babak delapan besar turnamen IIC 2014, setelah pada laga penyisihan terakhir Zona Jawa-3 kalah dari tuan rumah Persik Kediri dengan skor tipis 0-1.

Menurut Diar, sejak awal pihaknya memang tidak mematok target khusus di turnamen pramusim tersebut, kecuali untuk pemantapan tim menghadapi kompetisi ISL yang dimulai pada awal Februari.

"Yang jelas, seluruh pemain tidak perlu larut dengan kegagalan itu dan harus kembali fokus demi memenuhi target juara ISL," tambah Direktur Utama PT Mitra Muda Inti Berlian (perusahaan pengelola Persebaya).

Secara terpisah, pelatih Persebaya Rahmad Darmawan mengemukakan pihaknya berencana menggelar pemusatan latihan untuk mematangkan persiapan menghadapi kompetisi ISL.

"Saya memang mengagendakan TC (training center), tetapi hal itu tergantung persetujuan dari manajemen. Banyak pekerjaan rumah dari tim ini yang perlu dibenahi sebelum kompetisi bergulir," kata mantan pelatih Timnas SEA Games 2013 itu.

Pelatih yang akrab disapa RD itu, baru menangani Persebaya sekitar dua pekan sejak awal Januari. Begitu juga dengan beberapa pemain utama yang bergabung dengan timnya.

"Semua memang membutuhkan proses dan waktu untuk adaptasi. Seperti kekompakan dan organisasi permainan di lini pertahanan masih belum optimal, sehingga mudah ditembus lawan, seperti saat laga terakhir lawan Persik," katanya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement