Ahad 26 Jan 2014 23:06 WIB
Putaran Keempat Piala FA

Bermain 10 Orang, Sheffield United Sukses Tahan Fulham

Fulham
Fulham

REPUBLIKA.CO.ID, SHEFFIELD -- Tim Division One, Sheffield United sukses menahan wakil Premier League, Fulham 1-1 pada laga putaran keempat Piala FA, Ahad (26/1).

United yang bermain dengan 10 pemain selama babak kedua setelah kapten Michael Doyle diusir keluar lapangan, unggul lebih dulu lewat gol dari Chris Porter pada menit ke-31, namun Fulham mampu menyamakan kedudukan 15 menit menjelang bubaran pertandingan lewat pemain asal Kolombia Hugo Rodallega.

Porter bergerak cepat menyambar umpan dari Harry Maquire, dan sedikit menggiring bola melewati bek Fulham Philippe Sanderos dan langsung menembakkan bola melewati kiper David Stockdale. Pertandingan mulai kurang imbang ketika pemain Sheffield Doyle diusir keluar lapangan setelah dianggap menghentikan bola tendangan bebas pemain Fulham Muamer Tankovic pada menit ke-53

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement