Rabu 16 Apr 2014 16:20 WIB

Ilkay Guendogan Perpanjang Kontrak

Rep: Satria Kartika Yudha/ Red: Fernan Rahadi
Ilkay Guendogan (kanan)
Foto: AP/Kirsty Wigglesworth
Ilkay Guendogan (kanan)

REPUBLIKA.CO.ID, DORTMUND - Borussia Dortmund masih percaya dengan kemampuan Ilkay Guendogan. Dortmund tetap memberikan perpanjangan kontrak meskipun sang gelandang sedang mengalami cedera panjang.

Rabu (16/4), Dortmund memberikan perpanjangan kontrak satu tahun. Itu artinya, pemain berusia 23 tahun tersebut bakal bertahan di Dortmund selama dua musim ke depan. Karena kontrak Guendogan sejatinya bakal kedaluwarsa pada akhir musim depan.

Guendogan mengaku terharu atas keputusan Dortmund ini. "Sangat bersyukur klub memberikan saya kesempatan untuk bertahan di tim yang sangat spesial ini," kata Guendogan.

Guendogan sudah lama menepi dari lapangan hijau akibat cedera punggung yang ia dapat saat membela tim nasional Jerman dalam laga persahabatan melawan Paraguay, Agustus 2013. Dengan adanya perpanjangan kontrak ini, Gundogan semakin bersemangat untuk segera pulih dari cedera.

"Saya akan melakukan apapun agar sesegera mungkin bisa kembali memperkuat tim. Saya percaya dalam beberapa pekan sudah kembali ke lapangan hijau," ujar dia.

Perpanjangan kontrak ini sekaligus menepis isu hengkangnya Guendogan. Sebelumnya, Guendogan santer diberitakan bakal hijrah ke Manchester United atau Real Madrid. MU bahkan sempat dikabarkan bersedia untuk melakukan tukar guling dengan melepas Shinji Kagawa.

Direktur tim Dortmund Michael Zorc mengatakan, Dortmund tidak pernah ragu dengan kemampuan Guendogan. Dortmund bakal terus setia mendampingi cedera Gundogan supaya bisa kembali ke performa terbaiknya.

"Meski Guendogan sedang cedera, kami berharap dia bisa kembali menunjukkan potensi terbaiknya untuk musim depan," ucap Zorc.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement