Selasa 20 May 2014 03:06 WIB

Luis Enrique Resmi Tangani Barcelona

Rep: Tri Hardi Putra/ Red: Muhammad Hafil
Luis Enrique
Foto: AP
Luis Enrique

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Klub sepak bola Barcelona resmi menunjuk mantan gelandang mereka Luis Enrique sebagai pelatih baru mulai musim panas mendatang. Pria berusia 44 tahun yang musim ini menangani Celta Vigo telah menyetujui kontrak dua tahun untuk mengambil alih nahkoda kepelatihan dari tangan Gerardo Martino. 

Martino hanya sempat satu musim menangani Barcelona. Ia mengundurkan diri setelah gagal membawa klub Catalan tersebut meraih satu pun gelar juara musim ini.

Manajemen Barcelona telah menyampaikan pernyataan tersebut dalam situs resmi mereka : "Luis Enrique akan menjadi pelatih baru, menyusul usulan dari Andoni Zubizarreta, direktur olahraga. Ia akan segera menandatangani kontrak berdurasi dua tahun," terang isi situs tersebut, Selasa (20/5).

Seperti yang di kutip dailymail.co.uk,  selain mendatangkan pelatih baru, Barcelona juga menegaskan perihal penandatanganan kiper Marc - Andre Ter Stegen dari Borussia Monchengladbach dan kembalinya Rafa Alcantara dan Gerard Deulofeu dari masa peminjaman mereka di Celta Vigo dan Everton.

Enrique merupakan mantan pemain Timnas Spanyol yang bermain di Nou Camp pada periode 1996-2004. Enrique juga tercatat pernah membela Real Madrid, sebelum akhirnya pindah ke Barcelona dan menjadi kapten tim. 

Luis Enrique memenangi dua gelar La Liga , Copa del Reys dan Piala Winners selama delapan tahun sebagai pemain di Nou Camp. Dia memulai karir manajerial dengan tim Barcelona B sebelum akhirnya pindah ke Roma dan menghabiskan satu musim di ibukota Italia tersebut.

Saat ini ia kembali ke Barca sebagai pelatih di tim utama Barcelona. Jejak karirnya mengingatkan pada Pep Guardiola sebagai satu-satunya orang yang menjadi kapten klub , pelatih tim B dan manajer tim pertama. 

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 13 11 0 2 40 28 33
2 Real Madrid Real Madrid 12 8 3 1 25 14 27
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 13 7 5 1 19 12 26
4 Villarreal Villarreal 12 7 3 2 23 4 24
5 Osasuna Osasuna 13 6 3 4 17 -3 21
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement