Selasa 20 May 2014 15:26 WIB

Barcelona Incar Fernando Llorente

Pemain Juventus Fernando Llorente (kanan) bersama rekan setimnya merayakan keberhasilan klub asal Kota Turin itu meraih juara Liga Italia 2014, Ahad (18/5).
Foto: Reuters/Alessandro Garofalo/c
Pemain Juventus Fernando Llorente (kanan) bersama rekan setimnya merayakan keberhasilan klub asal Kota Turin itu meraih juara Liga Italia 2014, Ahad (18/5).

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Juventus belum lama ini dilaporkan mengincar Alexis Sanchez. Mendapati penyerangnya diincar Bianconeri, Barcelona malah membidik Fernando Llorente untuk diboyong ke Camp Nou. Dilansir Forza Italian Football, Selasa (20/5), El Barca ingin membawa Llorente pada musim panas mendatang.

Penyerang asal Spanyol itu bergabung dengan Juventus pada musim 2013. Dia didapatkan secara gratis setelah kontraknya berakhir bersama Athletic Bilbao. Karena hubungannya dengan klub memburuk, ia melanjutkan karier di Serie A Liga Italia.

Ternyata, selama di Italia, ia bermain menawan. Duetnya bersama Carlos Tevez mengantarkan Juventus meraih Scudetto tiga musim beruntun.

Meski kontrak Llorenta berlaku hingga 2017, Blaugrana tetap mencoba untuk menggodanya. Kegagalan mempertahankan trofi La Liga Spanyol membuat manajemen klub mencari bomber mematikan. Keinginan Barcelona diprediksi bisa terwujud kalau mereka rela menukar Alexis dengan Llorente.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement