Suhu Naik, Otoritas Masjid Nabawi Sediakan Kipas Raksasa

Rep: mgrol25/ Red: Agung Sasongko

Ahad 06 Jul 2014 17:00 WIB

Masjid Nabawi Foto: Republika/Yogi Ardi Masjid Nabawi

REPUBLIKA.CO.ID, MADINAH – Meski suhu di pelataran Masjid Nabawi mencapai 46 derajat celcius, jamaah masjid tetap melaksanakan aktivitas spiritualnya dengan khusyuk. Ini karena otoritas masjid mengupayakan layanan terbaik agar jamaah tidak mengalami kepanasan.

Mereka menyiapkan 500 kipas angin raksasa dilengkapi dengan sprinkler, yang dipasang di pilar luar masjid. Kipas angin raksasa ini memercikan air dan membantu mendinginkan area masjid.

Seorang jamaah umrah bernama Abdulfatah Hafez Bakhez menyatakan suhu di Madinah pada Jumat (4/7) sangat tinggi. Adanya kipas yang memercikan air, katanya, sangat membantu jamaah mengurangi efek panas.

Saleh Saeed, jamaah lainnya, sepakat dengan Abdulfatah. Seperti dilansir arabnews.com, ia mengaku keputusan pihak masjid menggunakan teknologi kipas angin raksasa ini memudahkan jamaah untuk lebih khusyuk dalam melakukan ibadah.

“Kipas angin raksasa ini adalah keajaiban,” kata Saleh.

Kipas angin raksasa dengan sprinkler merupakan salah satu rencana komprehensif yang termasuk ke dalam proyek perluasan Masjidil Haram dan Masjid Nabawi. Hal ini sesuai dengan arahan Raja Abdullah, yang mengutamakan kenyamanan dan kemudahan jamaah dalam melakukan ritual ibadah mereka.

Terpopuler