REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Kabar gembira menghampiri kubu Arsenal. Theo Walcott dikabarkan siap kembali merumput bersama the Gunners.
"Walcott direncanakan akan bermain kembali bersama skuat pada pertengahan September. Walcott melakukan pengobatan dengan baik, tapi dia belum benar-benar siap untuk melakukan penampilan bersama kami," kata manajer Arsenal Arsene Wenger di situs resmi klub, Jumat (8/8).
Namun, dalam starting line-up Arsenal melawan Manchester City di Liga Primer Inggris pada tanggal 13 Sepetember mendatang, nama Walcott tidak dipanggil oleh Wenger.
Sang profesor ingin berhati-hati menurunkan pemain sayap yang menderita cedera cukup serius pada bulan Januari lalu. Wenger lebih memimilih menempatkan Walcott di bangku cadangan, terutama di laga sengit tersebut.
Wenger baru akan menurunkan Walcott di Emirates Stadium saat melawan Tottenham Hotspur dalam Derby London Utara pada 27 September mendatang.
Kembalinya Walcott dari cedera panjang saat laga Arsenal kontra Spurs di Emirates Stadium dipastikan bakal mendapat sambutan hangat dari berbagai fans the Gunners.