Ahad 31 Aug 2014 07:20 WIB

Aguero: City Sudah Bermain Baik

Rep: C84/ Red: Yudha Manggala P Putra
Sergio Aguero
Foto: Reuters/Gil LeonardI
Sergio Aguero

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Kekalahan menyakitkan yang diderita Manchester City atas Stoke City pada Sabtu (30/8) tentu mengecewakan sejumlah pemainnya, tak terkecuali Sergio Aguero.

Mantan pemain Atletico Madrid itu mengungkapkan curahan hatinya tentang laga tersebut melalui akun Twitter pribadinya, @aguerosergiokun. "Kami bermain baik, tapi inilah sepakbola dan kamu selalu memiliki kesempatan untuk bangkit. Ayo, City!" tegasnya.

Hasil negatif yang diterima City terasa lebih menyesakkan mengingat klub berjuluk the Citizen itu bermain di hadapan pendukungnya sendiri. Meski terus mendominasi jalannya laga, City kebobolan satu gol dan tak mampu membalas hingga akhir laga.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement