Ahad 31 Aug 2014 19:30 WIB

JK: Indonesia Negara Paling Toleran Sedunia

Rep: c54/ Red: Erdy Nasrul
Ketua DPP PDIP Puan Maharani (kanan) bersama Jokowi dan JK.
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Ketua DPP PDIP Puan Maharani (kanan) bersama Jokowi dan JK.

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA--Wakil Presiden terpilih Muhammad Jusuf Kalla menyampaikan pidato testimoninya dalam Muktamar Partai Kebangkitan Bangsa di Surabaya, hari ini, Ahad (31/8).

Dalam pidatonya, pria yang akarab disapa JK tersebut mengajak hadirin bangga menjadi Bangsa Indonesia.

JK menyebut, Kondisi sosial dan kebangsaan di Indonesia adalah tang terbaik di antara negara-negara demokrasi besar di dunia.

"Tidak ada negara paling toleran di dunia selain Indonesia. Di sini, semua agama dihargai sama besarnya. Semua agama, dari yang besar hingga yang kecil diakui hari rayanya. Di Amerika (Serikat) saja tidak begitu," ujar JK.

JK mengakui, memang ada riak-riak konflik yang bersifat sara di tanah air, tetapi itu relatif kecil di banding dengan yang terjadi di negara-negara lain.

"Memang ada masalah di Sampang, Madura. Itu kita prihatin. Tapi dibandingkan dengan di Irak, masjid sampai dibom, alhamdulillah di sini itu tidak terjadi," kata poltitisi senior asal Sulsel itu.

Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَهْلَ الْكِتٰبِ لَا تَغْلُوْا فِيْ دِيْنِكُمْ وَلَا تَقُوْلُوْا عَلَى اللّٰهِ اِلَّا الْحَقَّۗ اِنَّمَا الْمَسِيْحُ عِيْسَى ابْنُ مَرْيَمَ رَسُوْلُ اللّٰهِ وَكَلِمَتُهٗ ۚ اَلْقٰهَآ اِلٰى مَرْيَمَ وَرُوْحٌ مِّنْهُ ۖفَاٰمِنُوْا بِاللّٰهِ وَرُسُلِهٖۗ وَلَا تَقُوْلُوْا ثَلٰثَةٌ ۗاِنْتَهُوْا خَيْرًا لَّكُمْ ۗ اِنَّمَا اللّٰهُ اِلٰهٌ وَّاحِدٌ ۗ سُبْحٰنَهٗٓ اَنْ يَّكُوْنَ لَهٗ وَلَدٌ ۘ لَهٗ مَا فِى السَّمٰوٰتِ وَمَا فِى الْاَرْضِۗ وَكَفٰى بِاللّٰهِ وَكِيْلًا ࣖ
Wahai Ahli Kitab! Janganlah kamu melampaui batas dalam agamamu, dan janganlah kamu mengatakan terhadap Allah kecuali yang benar. Sungguh, Al-Masih Isa putra Maryam itu adalah utusan Allah dan (yang diciptakan dengan) kalimat-Nya yang disampaikan-Nya kepada Maryam, dan (dengan tiupan) roh dari-Nya. Maka berimanlah kepada Allah dan rasul-rasul-Nya dan janganlah kamu mengatakan, “(Tuhan itu) tiga,” berhentilah (dari ucapan itu). (Itu) lebih baik bagimu. Sesungguhnya Allah Tuhan Yang Maha Esa, Mahasuci Dia dari (anggapan) mempunyai anak. Milik-Nyalah apa yang ada di langit dan apa yang ada di bumi. Dan cukuplah Allah sebagai pelindung.

(QS. An-Nisa' ayat 171)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement