Selasa 11 Nov 2014 16:36 WIB

Arsenal akan Datangkan Duo Pemain Barcelona

Rep: Cr03/ Red: Erik Purnama Putra
Duo pemain Barcelona yang diincar Arsenal, Dani Alves dan Pedro Rodriguez.
Foto: Geopixpic
Duo pemain Barcelona yang diincar Arsenal, Dani Alves dan Pedro Rodriguez.

REPUBLIKA.CO.ID,LONDON -- The Express melaporkan, Arsenalberencana untuk mendatangkan dua pemain Barcelona sekaligus, yaitu Daniel Alves dan Pedro Rodriguez pada bulan Januari mendatang. Pelatih Arsene Wenger telah menyiapkan uang sebesar Rp 580 miliar untuk mendatangkan duo pasangan milik Blaugrana tersebut.

Hal ini merupakan upaya untuk meningkatkan kinerja timnya yang beberapa pekan menelan hasil kurang baik di Liga Premier Inggris maupun Liga Champions. Bek Dani Alves, dikatakan sebagai target utama Wenger untuk mengisi peran sisi kanan the Gunners setelah cedera panjang yang dialami Matheiu Debuchy.

Sedangkan Pedro, yang bermain di sisi sayap Barca, memang berniat untuk meninggalkan Camp Nou etelah kedatangan Luis Suarez dari Liverpool musim panas lalu. Akan tetapi untuk mendapatkan tandatangan pemain berusia 27 tahun ini Meriam London harus bersaing dengan Liverpool dan Manchester United yang juga menaruh minat kepadanya.

Seperti yang dilansir Sport Mole, Selasa (11/11), pelatih berjuluk the Professor itu akan dikucurkan dana segar sebesar Rp 3 triliun dari sang petinggi klub, untuk mengatasi krisis lini pertahanan yang dialami mereka.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement