REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Kiper Real Madrid, Iker Casillas memberikan penilaian yang jujur tentang dirinya setelah kemenangan Los Blancos atas Malaga. "Saya tidak pernah menjadi sampah sebelumnya dan saya bukan fenomena sekarang," katanya dikutip Football Espana.
Los Merengues meraih kemenangan beruntun selama 16 kali. Pemecahan rekor itu terjadi pada Ahad (30/11) dini hari WIB, saat melawan Malaga. Sementara sang kiper memuji rekan-rekan setimnya untuk performa mereka, ia dengan cepat menekankan bahwa dalam sepak bola kritik dan pujian selalu berubah dalam ukuran yang sama.
"Ini keputusan pelatih (untuk memainkan saya). Saya menghormati Keylor Navas. Dia layak bermain dan layak mendapat peluang. Dia rekan yang baik secara profesional dan sebagai tim,” kata penjaga gawang timnas Spanyol itu.
Ia mengungkapkan kebahagiaan atas prestasi yang diraih timnya. Menurutnya, capaian itu akan menjadi sejarah bagi Madrid. Ia dan rekannya bahkan merasa lebih bahagia lagi untuk para fans yang telah melihat pencapaian mereka dengan rekor 16 kali kemenangan beruntunnya.
Ia pun berharap akan ada banyak lagi kemenangan yang dapat diraih. "Namun, jika pada akhir musim kita tidak melakukannya dengan baik, sisanya tidak berguna,” tambahnya.