Ahad 14 Dec 2014 15:00 WIB

Asa Real Madrid di Maroko

Rep: Wahyu Syahputra/ Red: Didi Purwadi
Pemain Real Madrid melakukan selebrasi usai menjebol gawang tim lawan.
Foto: EPA/Emilio Naranjo
Pemain Real Madrid melakukan selebrasi usai menjebol gawang tim lawan.

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Jutaan mata pecinta bola kini tertuju ke Maroko untuk menantikan gelaran turnamen Piala Dunia Antar Klub FIFA ke-11 pada 10-20 Desember 2014.

Dua stadion yang telah dipilih yakni, Stadion Prince Moulay Abdellah (Rabat) dan Stadion Marrakech (Marrakech), akan mempertemukan tim terbaik dari tiap kompetisi tertinggi dunia demi bersaing memperebutkan juara.

Sang partisipan yang terdiri dari Cruz Azul (CONCACAF), ES Setif (CAF), Western Sydney Wanderers (AFC), Auckland City (OFC), dan Moghreb Tetouan (CAF) dengan status tuan rumah, bersiap saling mengalahkan. Lima tim tersebut sudah ditunggu di Semifinal oleh San Lorenzo (CONMEBOL) dan Real Madrid (UEFA) yang mendapat keistimewaan langsung lolos.

Real Madrid tentu akan memperjuangkan raihan pertamanya di Piala Dunia Antar Klub sejak digelar pada 2000. Tim asuhan Carlo Ancelotti ini tidak ingin kalah pamor oleh rival utamanya, Barcelona, yang telah meraih dua gelar pada 2009 dan 2011.

Kendala kini dihadapi Madrid setelah ditinggal cedera pemain andalannya Luca Modrid. Klub mendapat kabar penyerang sayap, James Rodriguez, menderita cedera otot di bagian betisnya. Melalui Fox Sports, Ancelotti tidak terlalu berharap Rodriguez akan tampil dalam turnamen ini.

Ia kian obejektif ketika tim medis Real Madrid menyarankan agar Rodriguez beristirahat selama beberapa pekan ke depan. Walhasil, Don Carlo tidak memberi indikasi akan membawa pemain internasional Kolombia itu.

''Sangat sulit untuk sembuh dari cedera itu dengan waktu yang sangat singkat. James memiliki peluang yang sangat kecil bermain di turnamen ini,'' kata dia dikutip dari laman Managing Madrid.

Ancelotti berharap kendala yang dihadapi oleh timnya tidak mempengaruhi penampilan di ajang tersebut. Pelatih asal Italia itu tetap percaya dengan kekuatan Real Madrid yang memiliki sejumlah pemain kelas dunia seperti Gareth Bale, Karim Benzema, atau Cristiano Ronaldo.

Dilansir dari laman Daily Nation, bek Dani Carvajal mendukung penuh optimisme sang pelatih. Menurut Dani, para pemain yang disebut Ancelotti mampu membawa tim mengimbangi para juara dari kompetisi lain di dunia.

Carvajal juga mengakui motivasi tim untuk juara semakin kuat karena Los Blancos belum pernah meraih gelar satu kalipun.

''Ini adalah motivasi bersama kami untuk memenangkan turnamen. Tentu akan menjadi akhir tahun yang mengesankan,'' kata dia.

Real Madrid akan menjalani laga perdananya pada 16 Desember 2014, menunggu pemenang antara Cruz Azul dan Western Sydney Wanderers. Jika Real Madrid juara, maka akan menjadi gelar kedua Toni Kroos setelah sebelumnya bersama Bayern Muenchen pada 2013.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement