Senin 15 Dec 2014 13:00 WIB

Southampton Alami Krisis Mental

Rep: Wahyu Syahputra/ Red: Didi Purwadi
Manajer Ronald Koeman.
Foto: Reuters
Manajer Ronald Koeman.

REPUBLIKA.CO.ID, HAMPSHIRE -- Kalah 0-1 di Stadion Turf Moor, kandang Burnley, Sabtu (13/12) menjadi kekalahan keempat beruntun Southampton musim ini. Pelatih Southampton, Ronald Koeman, pun menjelaskan timnya berada dalam krisis.

Namun, Koeman menolak jika krisis tersebut ditujukan kepada ketidakcocokan strategi yang ia bangun kepada The Saints. Krisis terletak di kondisi kejiwaan para pemain.

''Ini tentang kesempatan mencetak gol dan banyaknya kesalahan. Bukan tentang organisasi dan bagaimana cara bermain, tapi tentang kepercayaan diri setelah beberapa kekalahan,'' kata dia melalui The Telegraph.

Menurut pelatih asal Belanda itu, Southampton harus segera memperbaiki diri dan sadar akan tujuan awal yakni lolos ke Eropa musim depan. Jika para pemain bermain laiknya melawan Burnley, Koeman pesimistis tim akan mampu bersaing memperebutkan posisi terbaik Liga Primer Inggris.

''Aku pikir ini tentang permainan dan bagaimana seharusnya mental kita terbangun ketika bermain. Kita harus bermain dengan bagus jika ingin berharap lebih,'' kata dia.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement