REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- PSM Makassar memutuskan melepas dua pemain asing yang selama ini mengikuti seleksi karena dinilai tidak layak memperkuat tim menghadapi kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim 2015-2016.
Direktur Teknik PSM Makassar, Sumirlan, di Makassar, Sabtu, mengatakan dua pemain yang tidak dipertahankan itu yakni Eduardo Sosa (Argentina/striker) dan Patrice Beki Ndeck asal Kamerun. Bahkan, nama pertama yakni Eduardo sudah tidak terlihat seleksi dalam beberapa hari terakhir.
"Sedangkan, Partice Ndeck sudah tidak akan mengikuti latihan bersama tim besok. Kami tidak bisa mempertahankan karena kualitas pemain yang bersangkutan tidak istimewa," katanya.
Mengenai jadwal kepulangan pemain tersebut, pihaknya menyerahkan ke pemain yang bersangkutan. PSM Makassar hanya memberikan kesempatan bagi pemain manapun untuk mencoba keberuntungannya bergabung dalam tim.
Sementara kondisi berbeda dialami dua pemain seleksi yang lain yakni Pedro Javier (striker/Paraguay) dan Raffaele Simone Quintieri yang merupakan gelandang asal Italia. Tim teknik masih memberikan kesempatan lebih bagi keduanya untuk bisa bergabung bersama tim Juku mengarungi kompetisi 2015.