REPUBLIKA.CO.ID, MALANG--Arema Cronus Indonesia semakin kokoh di puncak klasemen Grup B SCM Cup 2015. Ini setelah Singo Edan mencetak kemenangan 2-1 atas Perela Lamongan dalam laga kedua di Stadion Kanjuruhan, Selasa (20/1).
Skuat asuhan Suharno sangat berpeluang tampil di semifinal setelah mengumpulkan nilai enam dari dua laga. Sebelumnya Arema mempermalukan Mitra Kukar 5-2.
Arema hanya butuh hasil imbang untuk melawan Persipura Jayapura pada laga terakhir yang berlangsung Kamis (22/1) untuk menjuarai Grup B. Kalah dengan selisih satu gol pun tak menghalangi Singo Edan melangkah ke semifinal, minimal dengan status runner up.
Selain Arema, Persipura dan Persela masih memiliki peluang lolos karena sama-sama mengantongi nilai tiga. Persela akan menghadapi Mitra Kukar, tim yang sudah pasti tersisih di Grup B.
Tampil di depan puluhan ribu pendukungnya membuat Arema lebih mendominasi laga. Tapi justru Persela yang membuka skor lewat Balsa Bozovic pda menit ke-27. Tendangan keras pemain asal Montenegro ini mengenai kaki salah satu bek Arema untuk sehingga meluncur deras mengenai mistar gawang sebelum menjebol gawang yang dijaga I Made Wardhana.
Tertinggal satu gol makin membuat Arema tersengat. Gol penyama pun kemudian lahir pada menit ke-42 dari kaki Fabiano Beltrame lewat titik putih. Persela mendapat hukuman setelah Mahyadi Panggabean mengganjal akselerasi pemain Arema di kotak terlarang.
Arema kemudian balik memimpin saat babak kedua berjalan tiga menit. Tandukan Cristian Gonzales memanfaatan sepak pojok tak bisa ditahan kiper Khoirul Huda. Ini rupanya menjadi gol terakhir di laga derby Jawa Timur tersebut. Sebab meski memasukkan pemain baru dan mengubah permainan, lini depan kedua tim gagal membobol gawang lawan.