REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Mantan penyerang timnas Inggris yang kini bekerja di BBC Sports, Gary Lineker memuji keseblasan Liverpool yag berhasil mengalahkan Manchester City 2-1 di Liga Inggris. Lewat Twitter pribadinya, Gary menyebut hasil tersebut merupakan kemenangan besar tim berjuluk The Reds itu.
"Kemenangan besar untuk Liverpool, sebuah kemenangan taktis (Brendan) Rodgers," demikian kicauan eks bomber Barcelona di jejaring sosial pribadinya seperti dilansir dari Hereisthecity, Senin (2/3) dinihari WIB.
Tak lupa pula, pria berusia 54 tahun ini memuji penampilan yang ditunjukkan Philippe Coutinho. Menurutnya pesepakbola asal Brazil itu memiliki bakat yang luar biasa.
Namun, perihal posisi Liverpool musim ini, menurutnya akan ditentukan setelah laga kontra Burnley dan Swansea City nanti. Setelah itu, lanjut dia, Stevan Gerarrd cs berhadapan dengan Manchester United dan Arsenal yang merupakan saingan langsung untuk merebut zona Liga Champions Eropa.