REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER-- Legenda Manchester United, Gary Neville, percaya mantan timnya tersebut akan menantang perburuan gelar juara Liga Primer Inggris musim depan. Menurutnya The Red Devils hanya membutuhkan tiga penggawa berkualitas lagi, untuk bisa jadi pesaing kuat gelar juara. Ketiga penggawa itu berposisi sebagai bek tengah, gelandang dan winger.
Untuk musim ini, meski secara matematis masih memiliki peluang juara, namun menurutnya Chelsea masih terlalu kuat. "Jika Anda bertanya pada saya tiga bulan silam, saya akan katakan United masih jauh tertinggal. Dua atau tiga bulan silam, mereka akan berpikir Chelsea jauh di depan kami," ujar Neville, seperti dikutip Manchester Evening News.
"Sekarang, akan terjadi perburuan pemain di musim panas, ini bakal krusial. Jika mereka melakukannya dengan benar, saya percaya United bisa menantang Chelsea dalam perburuan gelar EPL musim depan," ungkap sang legenda.
"Saya kira United tidak harus merombak total skuatnya di musim depan. Mereka hanya perlu meningkatkan pemain di dua atau tiga posisi tersebut, yaitu bek tengah, gelandang, dan winger," tambahnya.