REPUBLIKA.CO.ID, JIZAN -- Arab Saudi memperkuat pasukannya di wilayah perbatasan Yaman, Jizan, Ahad (7/6). Dilansir Al Arabiya, Senin (8/6), pemerintah Arab Saudi memaksimalkan dukungan militer miliknya. Sebanyak ribuan tentara dilatih untuk mengoperasikan ratusan kendaraan militer dan artileri.
Jizan merupakan wilayah padat penduduk yang berbatasan langsung dengan Yaman. Sebelumnya Jizan menjadi sasaran beberapa serangan militan Houthi. Serangan tersebut menewaskan empat tentara Arab Saudi. Arab Saudi juga melakukan serangan udara terhadap Houthi di Taez.
Mereka juga menargetkan kamp Houthi di Sanaa dan Saada. Serangan juga memukul mundur konvoi militan Houthi di Omran. Bentrokan antara Hothi dengan kelompok perlawanan rakyat tak dapat dihindari. Mereka saling baku hantam di beberapa kota di Yaman.
Mengutip Reuters, Serangan udara Arab Saudi sedikitnya menewaskan 44 orang di Markas Pusat Tentara Yaman. Lebih dari 100 orang termasuk warga sipil terluka. Serangan udara juga telah menghancurkan rumah-rumah pribadi di distrik Tahrir. Warga mengatakan empat ledakan telah mengguncang kompleks tentara.
Saat serangan terjadi kelompok Houthi sedang berkumpul Sabtu malam untuk mengambil cek gaji. "Lebih dari 44 warga tewas dan 100 lainnya luka-luka termasuk wanita dan anak-anak," laporan Kantor Berita Houthi.
Pesawat Saudi juga menyerang kamp militer timur dan barat Sanaa. Namun tidak ada korban yang jatuh. Houthi juga mengatakan telah menembakkan rudal ke arah pesawat Arab Saudi. Rudal balistik ini digunakan pertama kali dalam konflik.