Sabtu 13 Jun 2015 05:20 WIB
SEA Games

Garuda Muda Janjikan Penampilan Terbaik Hadapi Thailand

Rep: Muhammad Iqbal/ Red: Angga Indrawan
Pesepak bola Indonesia, Zulfiandi (tengah) berusaha melewati sejumlah pesepak bola Singapura, dalam pertandingan Sepak Bola Sea Games ke-28 di Stadion Jalan Besar, Singapura, Kamis (11/6). (Antara/Nyoman Budhiana)
Pesepak bola Indonesia, Zulfiandi (tengah) berusaha melewati sejumlah pesepak bola Singapura, dalam pertandingan Sepak Bola Sea Games ke-28 di Stadion Jalan Besar, Singapura, Kamis (11/6). (Antara/Nyoman Budhiana)

REPUBLIKA.CO.ID, SINGAPURA -- Masih terekam jelas dalam memori Manahati Lestusen, peristiwa yang terjadi pada 21 Desember 2013. Bertempat di Zayarthiri Stadium, Naypyidaw, Myanmar, tim sepak bola Indonesia harus menyerah dengan skor tipis 0-1 atas Thailand pada partai final SEA Games 2013. Kala itu, Manahati yang turun sebagai starter, turut menyaksikan gol tunggal kemenangan negeri Gajah Putih melalui Sarawut Masuk pada menit ke-21.  

Garuda Muda pun harus puas dengan medali perak kala itu. Hampir dua tahun berselang, pria asli Maluku ini memiliki kesempatan untuk menuntaskan rasa penasarannya. Bertempat di Singapore National Stadium, Sabtu (13/6), Indonesia akan berhadapan dengan Thailand pada fase empat besar SEA Games 2015.  

"Kalau untuk itu (kekalahan atas Thailand) sudah dilupain sih," ujar Manahati kepada Republika saat ditemui selepas menjalani sesi latihan di Bukit Gombak Stadium, Jumat (12/6) sore. 

Menurut Manahati, dia beserta seluruh elemen tim tidak dapat mengacu kepada hasil dua tahun lalu."Intinya, kami harus tampil lebih baik pada pertandingan nanti. Dan Alhamdulillah, rekan-rekan sudah siap memberikan yang terbaik pada pertandingan besok," kata pemain Barito Putera tersebut.  

Berdasarkan pantauan Republika, pada sesi latihan terakhir, pelatih tim sepak bola Indonesia SEA Games 2015 Aji Santoso hanya memberikan menu-menu latihan ringan. Hal ini tak lepas dari waktu recovery yang kurang dari 2x24 jam.  Fokus penyerangan dari sisi sayap dengan mengandalkan umpan silang menjadi salah satu opsi yang dilatih.  

Tidak hanya itu, Aji pun meminta para pemain untuk bersiap melakoni adu penalti. "Kalau terjadi tendangan penalti, saya sudah tahu siapa-siapa yang menjadi algojo," ujar Aji.

Secara umum, pria kelahiran Malang ini menyebut timnya sudah siap tempur menghadapi Thailand. Meski begitu, kekuatan tim sedikit terganggu lantaran bek Agung Prasetyo dan Abduh Lestaluhu kudu absen lantaran akumulasi kartu.  Sebagai pengganti, Aji menyiapkan Hansamu Yama dan Vava Zagalo. 

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement