REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Tidak bisa dipungkiri puasa sangat berhubungan dengan fisik manusia. Kita diwajibkan untuk tidak makan dan minum dalam jangka waktu dari Subuh hingga Maghrib.
Bagi mereka yang puasa wajib menjaga kesehatan mereka dengan berolahraga dan makan jenis makanan serta minuman yang tepat dan yang harus dihindari. Ini akan membantu memerangi kelaparan dan membuat terasa segar sepanjang hari.
Seperti dilansir dari Khaleej Times, Selasa (22/6) dokter Atul Aundhekar memberikan tips untuk memastikan tubuh dan pikiran tetap terjaga.
Makanan yang Harus Dihindari
Hindari makanan-makanan yang digoreng, rasa pedas, asin, serta mengandung banyak gula. Kandungan berlebihan dapat menyebabkan masalah kesehatan seperti gangguan pencernaan, mulas, dan berat badan, terutama pada perut kosong.
Terlalu banyak makanan asin juga membuat tubuh menahan air dan menyebabkan kembung. Sementara, makanan pedas juga menyebabkan rasa haus. Permen dan makanan manis yang terbakar cepat akan berubah menjadi lemak. Dianjurkan juga untuk menjauh dari makanan yang diawetkan dan makanan cepat saji selama bulan Ramadhan.
Minuman yang Dihindari
Minuman dengan kandungan kafein tinggi seperti kopi, teh, cokelat, soda harus dihindari. Kafein dapat menyerap pada kalsium dari sistem Anda sehingga membuat kurang optima sepanjang waktu. Hindari juga minum teh di sahur.
Teh dapat meningkatkan ekskresi garam dalam urin. Akibatnya air yang ada dalam tubuh terus keluar lewat buang air kecil. Minuman yang ideal untuk dikonsumsi dan menyehatkan adalah air putih biasa.
Nikmati Makanan
Hindari terburu-buru dalam menyantap makanan saat berbuka. Campuran yang baik dari karbohidrat, protein, buah-buahan dan sayuran harus dimasukkan dalam makanan Anda. Aktivitas fisik ringan juga dianjurkan untuk menjaga tubuh Anda berenergi dan bugar. Namun, makan berlebihan harus dihindari tapi bisa digangi dengan minum banyak cairan.