REPUBLIKA.CO.ID,MAKKAH -- Beberapa jenis makanan tradisional khas Kota Makkah, harus tersedia di meja-meja rumah kala Ramadhan. Beberapa di antaranya sambusa, ful, kacang fava, sup, dan subiya.
Seorang pekerja di sebuah restoran populer yang menjual ful, Saddam Abbas mengatakan, kalau permintaan meningkat selama bulan Ramadhan.
“Banyak orang puasa memadati restoran dua kali lipat dari jumlah yang biasa, terutama jelang beruka puasa,” terangnya pada Arabnews, Kamis (35/6).
Salah satu warga Makkah Hashim Bashmakh (60 tahun), orang-orang menyukai jenis makanan tertentu selama bulan Ramadhan. Pilihannya jatuh pada ful, sup, sambusa, dan subiya.
Badour Al-Qurashi menerangkan, selain makanan khas tadi, ada juga sajian lainnya, seperti pangsit manis, es krim, dan puding susu.