Rabu 01 Jul 2015 10:00 WIB

Coba Tembus Gaza, Mantan Presiden Tunisia Diusir Israel

Red: Ani Nursalikah
Kapal Marinne of Gothenburg yang berisi aktivis kemanusiaan dicegat militer Israel dalam perjalanan menuju Gaza, Senin (29/6).
Foto: daily sabah
Kapal Marinne of Gothenburg yang berisi aktivis kemanusiaan dicegat militer Israel dalam perjalanan menuju Gaza, Senin (29/6).

REPUBLIKA.CO.ID, YERUSALEM -- Israel mengusir tiga aktivis di armada yang berusaha mencapai Jalur Gaza pekan ini, Selasa (30/6).

Lembaga Perbatasan dan Imigrasi Israel (PIBA) mengonfirmasi orang yang diusir adalah mantan presiden Tunisia Moncef Marzouki, anggota Parlemen Spanyol-Eropa Ana Miranda serta seorang mantan pegiat perdamaian Israel.

Kapal Marianne yang berpusat di Swedia, bagian dari armada kebebasan ketiga, berlayar pekan lalu dengan membawa 18 aktivis menuju Jalur Gaza. Jalur Gaza kini sedang menghadapi blokade laut.

Tujuan para aktivis untuk meningkatkan kesadaran mengenai krisis kemanusiaan di jalur tersebut di bawah blokade Israel dan babak baru operasi, serta menyediakan bantuan kemanusiaan.