REPUBLIKA.CO.ID, FIRENZE -- Striker Fiorentina, Giuseppe Rossi, mengungkapkan keinginan besarnya untuk kembali ke lapangan setelah menghabiskan banyak waktu dengan cedera. Sebelumnya, La Viola harus menjalani seluruh musim 2014/15 tanpa pemain depan mereka itu.
"Saya merasa baik sekarang dan saya tidak sabar untuk Moena (kamp pelatihan Fiorentina-red)," kata Rossi sambil menanggapi fans dikutip Forza Itaian Football.
Ia mengaku telah melakukan banyak latihan untuk ini. Karenanya, Rossi pun berharap dapat mengalami musim depan yang hebat.
"Baik untuk saya dan tim," lanjut dia.
Sebagai bagian dari perlengkapan pra-musim mereka, Fiorentina akan melakukan perjalan mereka ke Amerika untuk bersaing di Piala Champions International bersama Barcelona dan Paris Saint-Germain (PSG). Terakhir, mereka kebetulan juga akan bermain di negara bagian asal Rossi, New Jersey.
"Di sana saya memiliki banyak teman dan keluarga, jadi saya juga tak sabar untuk itu," ujarnya.