Kamis 13 Aug 2015 09:46 WIB

Torres Yakin Pedro akan Sukses di Inggris

Rep: C08/ Red: Israr Itah
Pedro Rodriguez
Foto: AP Photo/Ivan Sekretarev
Pedro Rodriguez

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Striker Atletico Madrid Fernando Torres ikut mengomentari rumor kepindahan winger Barcelona Pedro Rodriguez ke klub Inggris Manchester United. Torres yang pernah merasakan persaingan di Liga Primer bersama Liverpool dan Chelsea menilai Pedro memiliki kualitas yang bisa cepat beradaptasi di dengan atmosfer sepak bola Inggris. 

“Saya yakin dia (Pedro) akan melakukannya dengan sangat baik di sana (Inggris). Dia memiliki semua kemampuan dan memiliki etos kerja yang besar yang ia tunjukkan selama memperkuat Barcelona,” ujar Torres, dikutip dari Four Four Two, Kamis (13/8).

Torres yang membukukan 83 gol selama bermain di Liga Primer ini mengatakan akan sangat berat bagi Pedro untuk angkat koper dari Camp Nou. Pasalnya, Pedro menimba ilmu dan memulia karier profesionalnya dalam tim yang baru saja menjuarai Piala Super Eropa ini.

Akan tetapi Torres juga memahami keinginan Pedro yang kini berusia 28 tahun untuk mencari tantangan baru dan tampil secara regular di tim. Sebab pemain seusia Pedro, kata Torres, sedang berada dalam kondisi terbaik dalam kariernya untuk mengukir prestasi individu dan tim. 

"Saya mengerti betapa pentingnya bermain secara rutin. Terutama setelah mencapai usia tertentu yang membuat kita merasa perlu banyak bermain,” ujar pemain yang punya julukan El Nino ini.

 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement