Selasa 15 Sep 2015 04:15 WIB

Dikalahkan West Ham, Newcastle ke Dasar Klasemen

Dimitri Payet
Foto: REUTERS/Suzanne Plunkett
Dimitri Payet

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Newcastle United merosot ke dasar klasemen Liga Primer Inggris setelah menelan kekalahan ketiga musim ini. Terbaru, the Toon Army dibungkam West Ham United 0-2 di Stadion Boleyn Ground.

Newcastle baru mengumpulkan nilai dua dari lima laga dan harus menerima duduk di posisi buncit karena kalah selisih gol dengan Stoke City dan Sunderland.

Dimitri Payet menjadi mimpi buruk skuat asuhan Steve McClaren. Golnya pada menit kesembilan dan 48 gagal disamakan the Toon Army.

Gol pertama eks gelandang serang Marseille ini berasal dari tembakan di tepi kotak penalti. Bola mengarah sudut atas gawang yang dijaga Tim Krul.

Gol kedua lebih mudah. Pemain asal Prancis ini hanya perlu meneruskan bola pantul tendangan Victor Moses yang mengenai mistar. 

Ini menjadi kemenangan pertama the Hammers di kandang setelah sebelumnya ditaklukkan Leicester City dan Bounemouth. Tambahan tiga poin membuat West Ham mengumpulkan nilai sembilan dan menempati peringkat lima klasemen Liga Primer Inggris.

sumber : Reuters
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement