Ahad 27 Sep 2015 20:12 WIB

Hat-trick Gonzales Antarkan Arema ke Semifinal

Rep: C93/ Red: M Akbar
Cristian Gonzales
Foto: Antara/Ari Bowo Sucipto
Cristian Gonzales

REPUBLIKA.CO.ID, BALI -- Arema Cronous berhasil menaklukan tuan rumah, Bali United, dengan skor 3-2 pada leg kedua perempat final turnamen Piala Presiden di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar Bali, Ahad (21/9). Christian Gonzales membukukan hat-trick sekaligus mengantarkan Arema melengkapi empat besar Piala Presiden.

 

Sejak peluit ditiup tanda babak pertama dimulai, kedua kesebelasan langsung memperagakan permainan menyerang dengan agrisifitas tinggi. Bahkan, kedua kesebelasan bersikeras menghadang lawannya hingga tak jarang melakukan pelanggaran.

 

Pemain Bali united terus melancarkan serangan demi mengejar ketertinggalan. Namun, rapatnya barisan pertahanan Arema membuat serangan pasukan Indra Syafri kerap menemui kebuntuan. Gol yang ditunggu-tunggu para pendukung Bali United baru tercipta di menit ke-31, saat Bayu Gatra melesakan tendangan mendatar setelah menerima umpan dari Fadil Sausu.

 

Gonzales berhasil mengejar ketertinggalan di menit 36 setelah berhasil memanfaatkan kemelut di depan gawang Bali United. Namun, Bali United kembali unggul empat menit jelang istirahat babak pertama, setelah Lerby Eliandry berhasil menceploskan bola ke gawang Arema.

 

Memasuki babak kedua, Indra Syafri langsung berusaha menjaga keseimbangan dengan memasukan Sandi Sute menggantikan Loudry. Namun, kesebalasan Bali United malah kewalahan menghadang serangan para pemain Arema. Malahan, Christian Gonzales mampu mencetak gol di menit 51, meski golnya harus dianulir wasit karena terperangkap offside.

 

Arema terus menunjukan agresivitasnya, meski serangan mereka terus terhenti akibat rapatnya barisan pertahanan Bali United. Beruntung, Christian Gonzales mampu kembali menceploskan gawang di menit 66 setelah memanfaatkan skrimit di depan gawang Bali united.

 

Gonzales kembali menjadi mimpi buruk bagi Bali United setelah mencatatkan Hattrick di menit ke-72 kala meneruskan umpan Dendi Santoso. Hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan, tidak ada gol tambahan sehingga agregat masih 3-5 untuk keunggulan Arema.

 

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement